SOLOK KOTA - Perayaan hari besar umat Islam, Idul Adha tahun ini 1442 Hijriyah/2021 Masehi, masih dalam suasana pandemi Covid-19 yang belum kunjung berakhir.
Berhubung masih dalam pandemi, pelaksanaan Shalat Ied Idul Adha tahun ini tidak dilaksanakan seperti biasa oleh Pemerintah Daerah Kota Solok, Sumatera Barat. Seperti halnya Wali Kota Solok H.Zul Elfian Umar, SH, M.Si, yang melaksanakan Sholat Ied Idul Adha di Musholla Rumah Dinas (Rumdis) Wali Kota Solok, Selasa, 20 Juli 2021.
Pelaksanaan Sholat Ied yang diimami langsung oleh Wali Kota, juga diikuti Ketua TP PKK Kota Solok Ny.Hj.Zulmiyetti Zul Elfian Umar serta staf rumah dinas.
Dalam kesempatan itu, Wako Solok H.Zul Elfian Umar kembali mengingatkan kisah keteladanan Nabi Ibrahim AS yang terus diikuti sampai saat ini. Dia menerangkan hakekat tentang pelaksanaan ibadah qurban sebagai ajang pendekatan diri kepada Allah dan menghilangkan sifat-sifat tidak terpuji dalam diri.
"Saat ini umat muslim sedunia, kembali mengulangi pelaksanaan ibadah haji dan berqurban sebagaimana yang dilakukan Nabi Ibrahim AS. Semoga dengan hikmah ibadah tersebut, bisa menghantarkan kita untuk lebih dekat pada Allah.SWT, " sebut wako.
Wako juga berharap agar pandemi yang masih saja menghantam dan mengganggu seluruh lini kehidupan manusia, segera dan secepatnya berakhir, sehingga kita dapat melaksanakan ibadah dan aktivitas lainnya seperti sedia kala. (Amel)