SOLOK KOTA - Hari pertama kembali melaksanakan aktifitas kantor pasca libur lebaran hari raya Idul Fitri 1442 H/2021 M, kepala daerah Kota Solok, Wali Kota dan Wakil Wali Kota melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) di lingkup Pemerintah Kota Solok.
Dalam Sidak yang dilakukan Senin, 17 Mei 2021 itu, Wakil Wali Kota Solok mengawali dengan mengunjungi Sekretariat DPRD Kota Solok dan dilanjutkan ke Dinas Pendidikan.
Selain memeriksa absensi para ASN, momentum Sidak itu sekaligus dijadikan Wawako Solok Ramadhani Kirana Putra sebagai sarana menjalin silaturrahmi dengan para ASN dan seluruh jajaran yang ada di kantor tersebut.
Pada kesempatan itu, Wawako juga mengimbau kepada seluruh ASN untuk kembali memacu semangat untuk bekerja lebih giat guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, meski masih dalam suasana lebaran.
“Masih dalam suasana lebaran, kami atas nama keluarga dan Pemko Solok mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1442 H, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga dengan kembali fitrah, kita juga semangat untuk selalu melayani masyarakat sesuai dengan tugas kita masing-masing, ” ungkap Wawako.
Ramadhani juga berharap agar kinerja ASN tidak terpengaruh karena pandemi yang masih terus menerpa.
”Capaian pembangunan Kota Solok tidak hanya bisa diwujudkan oleh kepala daerah saja, namun butuh dukungan dari seluruh ASN yang ada di lingkup pemerintahan Kota Solok” tutur Wawako Solok Ramadhani. (Amel)