Persoalan Tapal Batas Solok-Tanah Datar, Bupati Eka Kunjungi Puncak Rayo

    Persoalan Tapal Batas Solok-Tanah Datar, Bupati Eka Kunjungi Puncak Rayo

    Solok, - Merasa wilayahnya diklaim masuk ke Kabupaten Solok, Bupati Tanah Datar Eka Putra mengunjungi perbatasan dua wilayah di Nagari Simawang dan Nagari Bukik Kanduang, tepatnya di Puncak Rayo, Jumat (5/11/2021).

    “Saya tidak ingin melihat peta saja. Karena itu saya ajak Ketua DPRD untuk melihat kondisi sebenarnya di lokasi, ” ujar Eka.

    Dia menerangkan kunjungan tersebut juga untuk menindaklanjuti draf Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan draf peta batas wilayah antara kabupaten Tanah Datar dengan Kabupaten Solok yang telah ditandatangani pada 1 Oktober 2021 di Padang.

    “Secara resmi kita juga telah mengajukan data dan dokumen dukung tambahan yang bisa dijadikan pedoman atau pertimbangan dalam pengambilan keputusan oleh Direktorat Jendral Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri, ” tukas Eka.

    Sementara itu, Ketua Kerapatan Adat Nagari Simawang M Nur Dt Rajo Tianso mengatakan luas wilayah Nagari Simawang yang diklaim masuk ke wilayah Nagari Bukik Kanduang, Kabupaten Solok, cukup luas.

    “Berdasarkan draf peta Kemendagri lebih kurang 350 hektare. Besar harapan kami permasalahan bisa Pak Bupati selesaikan, ” ujarnya.

    Harapan yang sama disampaikan Ketua Simawang Saiyo Pusat Nurhayati Hakim agar permasalahan batas dua daerah ini terselesaikan.

    “Banyak akan kita bangun dan kerjakan di sini. Namun tentunya permasalahan tapal batas antara Nagari Simawang dengan Nagari Bukik Kanduang Kabupaten Solok ini cepat diselesaikan terlebih dahulu, ” harapnya.(**) 

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Capaian Vaksinasi Sumbar Terendah Kedua,...

    Artikel Berikutnya

    Warga Solok Lapor ke Gubernur, Ini Sebabnya

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Penggunaan Sirekap di Kabupaten Solok Berjalan Lancar dan Aman, 100 Persen Publikasi C-Hasil di Hari H
    Hari Kedua Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Solok,  14 Kecamatan Selesai Dilaksanakan
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad

    Ikuti Kami